Untuk Permohonan Pengajuan Administrasi Kependudukan, Kartu Keluarga (KK), Akta Kelahiran, Akta Kematian, Pindah Domisili Sudah Bisa Dicetak di Kantor Desa Alassumur Kulon, Dimohon Untuk Datang Secara Pribadi Ke Kantor Desa Alassumur Kulon Dengan Membawa Dokumen Pendukung Persyaratan yang ASLI. Kepada Warga Desa Alassumur Kulon, segera aktivasi IKD (identitas kependudukan digital) di Kantor Desa Alassumur Kulon, dengan membawa KTP Asli dan Hp Android.

Artikel

Karang Taruna Akar Muda Kembali Mengadakan Lomba Dalam Rangka Menyambut HUT RI ke 78

09 Agustus 2023 15:34:00  MOH MUNIR  367 Kali Dibaca 

Karang Taruna Akar Muda, Desa Alassumur Kulon, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo akan menggelar berbagai lomba agustusan untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78,. Lomba-lomba itu antara lain makan krupuk,balap karung,lari kelereng,estafet sarung,estafet tepung,lari sarung,tenis meja,volley ball, Battle sound system, jalan sehat,mobile legends, dan malam tasyakuran diakhiri dengan acara malam puncak.

Dalam sambutannya, Ketua Karang Taruna Akar Muda yaitu Saudara Fauzan Wahyudianto, menyampaikan kalau dalam lomba agustusan kali ini Desa Alassumur Kulon ada banyak beragam lomba untuk kategori anak-anak hingga dewasa, dan lomba akan dilaksanakan di setiap dusun, hasil dari dusun akan dilombakan lagi dikantor desa. "Semoga kita dapat menyukseskan acara ini sampai hari puncak," kata didin (sapaan akrabnya).

Ketua Karang Taruna Akar Muda Fauzan Wahyudianto mengaku senang desanya bisa kembali mengadakan lomba agustusan pasca vakum pada tahun – tahun sebelumnya. "Adanya lomba agustusan ini, saya harap bisa menumbuhkan rasa semangat, kekompakkan, dan menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan di masyarakat Desa Alassumur Kulon," kata Didin.

Sementara itu, Kepala Desa Alassumur Kulon, Bpk. Suhud mendoakan agar serangkaian acara agustusan dari awal sampai akhir semoga berjalan lancar. "Saya minta tolong perangkat desa juga turut membantu acara agustusan ini," kata pak tenggi.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Peta Wilayah Desa

 Lokasi Kantor Desa

 Sinergi Program

CHAT WA ADMIN PELAYANAN DTKS
WEBSITE KABUPATEN PROBOLINGGO PRODESKEL
GODIGITAL LAPOR
PERPUSTAKAAN DIGITAL ALASSUMUR KULON
BPS KABUPATEN PROBOLINGGO
ALASSUMUR KULON MOBILE

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:107
    Kemarin:1.095
    Total Pengunjung:353.584
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.191.111.228
    Browser:Mozilla 5.0

 Jam Kerja

  • Hari Mulai Selesai
    Senin 08:00:00 13:00:00
    Selasa 08:00:00 13:00:00
    Rabu 08:00:00 13:00:00
    Kamis 08:00:00 13:00:00
    Jumat 08:00:00 11:00:00
    Sabtu Libur
    Minggu Libur